DMCA.com Protection Status Cara Mendapatkan Nomor OTP Smartfren Dengan Mudah - Review Teknologi Sekarang

Sunday 20 September 2020

Cara Mendapatkan Nomor OTP Smartfren Dengan Mudah

Cara mendapatkan nomor OTP Smartfren dengan mudah di aplikasi MySmartfren, dan cara mengatasi nomor OTP Smartfren yang tidak masuk di sms.

Daftar Isi Bacaan [Tampil]

cara mendapatkan nomor otp smartfren
Sumber Gambar: website smartfren
(cara mendapatkan nomor otp smartfren)

Ketika mengakses suatu layanan tertentu, agar layanan tersebut menjadi aman, maka pastinya harus menggunakan kode rahasia. Banyak perusahaan-perusahaan besar menggunakan kode rahasia tersebut, untuk kerahasiaan dan menjamin keamanan data pelanggan.

 

Contohnya adalah ketika mendaftar Kartu prakerja. Ketika mendaftar, tentunya harus mengirimkan kode OTP, maka kalian bisa menyelesaikan tahap lainnya yang sampai pada proses cara mencairkan insentif prakerja di BNI.

 

Di zaman teknologi yang makin hari semakin maju, tentunya banyak juga kejahatan digital yang mengancam keamanan data. Ada yang mengaku-ngaku sebagai pemimpin perusahaan, mengirim sms yang mengandung transaksi kejahatan digital, dan sebagainya.

 

Untuk mengantisipasi tersebut, maka salah satu alternatifnya adalah dengan mengirimkan nomor OTP. Provider Smartfren adalah salah layanan digital yang menggunakan kode OTP Smartfren.

 

Berikut adalah ulasan lengkap mengenai cara mendapatkan nomor OTP Smartfren, mulai dari pengertian nomor OTP Smartfren, fungsi nomor OTP Smartfren, penyebab dan cara mengatasi nomor OTP Smartfren.

 

 

 

Pengertian Nomor OTP Smartfren

OTP (One Time Password) adalah salah satu layanan digital otomatis yang diberikan oleh pihak tertentu yang berupa nomor kode verifikasi melalui layanan SMS. Nomor OTP Smartfren pun demikian, ada proses aktivasi kode yang harus di isi.

 

Biasanya, untuk kode OTP Smartfren memiliki 6 digit kode dan mempunyai batas waktu untuk aktivasi (misalnya harus digunakan dalam waktu 15 menit). Nomor OTP Smartfren biasanya digunakan ketika melakukan registrasi layanan tertentu.

 

 

 

Fungsi Nomor OTP Smartfren

Sebelum membahas mengenai fungsi nomor OTP Smartfren, Review Tech akan memberikan pengantar ilustrasi. Misalkan, ada orang lain yang menggunakan nomor HP kita untuk melakukan transaksi. Maka, untuk mempercayai bahwa nomor hp tersebut miliknya, maka sistem akan memberikan balasan kode OTP.

 

Jika nomor smartphone tersebut bukan miliknya, maka sudah jelas mereka tidak bisa melakukan aktivasi. Hal ini karena, hanya pengguna yang memiliki nomor smartphone tersebutlah yang mengetahui nomor OTP.

 

Fungsi nomor OTP Smartfren begitu penting di zaman teknologi yang serba canggih ini, yaitu untuk menjaga keamanan data pengguna. Selain itu juga, fungsi nomor OTP Smartfren adalah sebagai persyaratan dalam melakukan proses verifikasi nomor handphone yang digunakan ketika login menggunakan aplikasi MySmartfren.

 

Kerahasiaan nomor OTP Smartfren adalah hal yang wajib untuk di private. Setelah mendapatkan nomor OTP, agar segera secepat mungkin untuk melakukan proses verifikasi. Itulah secara umum mengenai fungsi dari nomor OTP Smartphone.

 

 

 

Cara Mendapatkan Nomor OTP Smartfren

cara mengatasi nomor otp smartfren tidak masuk
Sumber Gambar: website smartfren
(login atau daftar di situs smartfren)


Dalam melakukan pengiriman nomor OTP Smartfren, kalian bisa melakukannya lewat aplikasi Smartfren yang tersedia di Google Play Store dan juga melalui halaman resmi website Smartfren.

 

Cara untuk mendapatkan nomor atau kode OTP Smartfren sangat mudah. Berikut adalah beberapa proses untuk mendapatkan nomor OTP provider Smartfren, yaitu:

 

1.  Terlebih dahulu, silakan download aplikasi MySmartfren yang tersedia di Google Play Store. Atau kalian bisa langsung akses halaman website MySmartfren bagi pengguna laptop/pc

2.  Silakan instal aplikasi MySmartfren sampai selesai, dan kemudian jalankan

3.  Silakan klik tombol daftar (bagi yang belum terdaftar) dan login (bagi yang sudah memiliki akun)

4.  Silakan masukkan nomor hp kalian untuk melakukan proses nomor OTP Smartfren

5.  Kemudian, silakan klik tombol “Continue”.

6.  Secara otomatis kalian sudah meminta nomor OTP Smartfren

7.  Setelah beberapa detik, kalian akan mendapatkan nomor OTP Smartfren lewat SMS

8.  Langkah terakhir, silakan inputkan 6 digit nomor kode OTP Smartfren pada kolom yang sudah disediakan.

9.  Finish.

 

 

 

Penyebab Nomor OTP Smartfren Tidak Terkirim

Setelah mengirim kode OTP Smartfren, tetapi kalian belum mendapatkan nomor OTP nya? Mungkin ada beberapa hal yang menjadi penyebabnya Versi Review Tech, seperti:

 

1.  Pengaturan nomor layanan (SMSC) yang tidak sesuai. Khusus Smartfren, nomor layanannya adalah +628811223344

2.  Salah input Nomor smartphone

3.  Belum melakukan update di aplikasi MySmartfren

4.  Koneksi yang belum berjalan dengan baik

5.  Aplikasi MySmartfren sedang mengalami gangguan pada server

 

 

 

Cara Mengatasi Nomor OTP Smartfren Tidak Masuk

Bagi kalian yang mengalami request nomor OTP sudah terkirim, tetapi tidak menerima nomor OTP lewat sms. Sebenarnya ada banyak faktor yang menjadikan nomor OTP tersebut tidak bisa masuk. Namun, kalian bisa coba tips berikut ini.

 

1.  Pastikan jaringan internet smartphone kalian

2.  Terdapat koneksi smartphone yang mengalami masalah

3.   Silakan update aplikasi MySmartfren di Google Play Store

4.  Bersihkan cache

5.  Restart smartphone kalian

6.  Coba pindahkan slot kartu Smartfren ke sim lain

7.  Jika tetap mengalami masalah, silakan hubungi CS (Customer Services) Smartfren, seperti: 888 (menggunakan nomor Smartfren), 021-50100000 (PSTN), 08811223344 (operator lain), 021-31900303 (Fax) dan Twitter (@smartfrencare). Untuk lebih lanjut, kalian bisa lakukan pengaduan di  Call Center Smartfren.

 

 

 

Kesimpulan

Sekali lagi Review Tech perjelas, terkadang ada beberapa kendala yang membuat kalian susah mendapatkan kiriman sms terkait nomor OTP Smartfren. Hal tersebut memang banyak dialami oleh pengguna layanan Smartfren.

 

Jadi, pastikan kalian sudah menginputkan nomor smartphone dengan benar dan pastikan koneksi internet tidak terhambat atau mengalami gangguan. Namun, tak menutup kemungkinan karena server dan layanan Smartfren sedang mengalami trouble (gangguan) ataupun masih dalam perbaikan. Itulah beberapa cara, penyebab dan mengatasi dalam pengiriman nomor OTP Smartfren.

No comments:
Write Comments