DMCA.com Protection Status Cara Mengubah Tanggal Lahir di TikTok Tidak Bisa (Ganti Umur Akun) - Review Teknologi Sekarang

Wednesday 29 December 2021

Cara Mengubah Tanggal Lahir di TikTok Tidak Bisa (Ganti Umur Akun)

Cara mengubah umur dan tanggal lahir di TikTok yang tidak bisa agar disetujui pada fitur pesan, lengkap dengan alasan kenapa tidak bisa diubah.

Daftar Isi Bacaan [Tampil]

cara mengubah tanggal lahir di tiktok
Sumber Gambar: reviewsteknologiku.tech
(Cara mengganti umur & tanggal lahir TikTok)



Cara mengubah umur dan tanggal lahir di TikTok yang tidak bisa dilakukan, tentu membuat beberapa akses layanan menjadi tidak bisa digunakan. Tak sedikit dari pengguna aplikasi tersebut yang mengeluhkan akan hal ini.

 

Hal ini dapat terjadi saat kalian membuat akun TikTok di HP & PC memakai tanggal lahir yang dibawah dari ketentuan layanan TikTok. Hal tersebut yang menyebabkan tidak bisa mengakses beberapa fitur tertentu, seperti live streaming.

 

Untuk mengganti tanggal lahir di TikTok juga ada rentang waktu. Jadi, tidak bisa dengan mudah mengubah umur TikTok. Pastikan saat mendaftar tanggal lahir untuk menggunakan umur diatas 16 tahun, misalnya seperti tahun 2000.

 

 

 

Apa Itu Fitur Tanggal Lahir di TikTok?

TikTok merupakan salah satu aplikasi yang begitu populer dikalangan anak muda. Berbagai fitur dan layanan sangat powerfull dalam pengemasan konten video. Bahkan, kalian bisa mendapatkan uang dengan cara mendaftar TikTok Affiliate Program.

 

Namun, hal ini tentu harus memenuhi persyaratan umur atau tanggal lahir. Fitur tanggal lahir yang ada di aplikasi TikTok adalah layanan untuk memberikan identitas akun saat proses pendaftaran. Fitur ini juga digunakan sebagai sarana verifikasi jika menggunakan fitur tertentu.

 

Pihak TikTok membatasi akses layanan terhadap beberapa tanggal lahir tertentu, yakni bagi mereka yang berumur dibawah 16 tahun. Oleh sebab itu, jika ingin mendapatkan fitur yang maksimal, usahakan ketika mendaftar akun harus menggunakan tanggal lahir diatas 16 tahun, misalnya tahun 2000.

 

 

 

Kegunaan Fitur Tanggal Lahir di TikTok

Walaupun tidak sedikit dari pengguna TikTok yang menyadari, bahwa tanggal lahir juga memiliki kegunaan dalam mengakses layanan tertentu. Berikut ini adalah beberapa contoh dari kegunaan fitur tanggal lahir di TikTok untuk berbagai keperluan, diantaranya adalah sebagai berikut.

 

1.  Berbelanja di TikTok Shop

TikTok Shop merupakan bagian dari Affiliate Program yang dimana fitur tersebut akan muncul jika menggunakan akun bisnis. Biasanya, penjual akan memasarkan produknya lewat fitur tersebut dan bisa dibeli oleh mereka yang memiliki tanggal lahir diatas 16 tahun.

 

2.  Melakukan live stream TikTok

Untuk melakukan live streaming di aplikasi TikTok, maka perlu persyaratan seperti tanggal lahir. Jika belum memenuhi syarat, maka cukup hanya bisa menonton live streaming TikTok pengguna lain.

 

3.  Duet TikTok dengan pengguna lain

Selain melakukan live streaming, untuk melakukan duet TikTok juga menggunakan akses tanggal lahir. Memang tanggal lahir begitu diperlukan, karena juga berkaitan dengan konten. Terlebih lagi usia muda memang rawan akan konten-konten yang kurang baik untuk perkembangan diri.

 

 

 

Syarat Umur Penggunaan Fitur TikTok

Dari ketentuan layanan aplikasi TikTok, memang umur menjadi salah satu syarat untuk bisa mendaftar dan mengakses fitur-fitur tertentu. Untuk saat ini, layanan ditujukan bagi orang yang sudah berusia 13 tahun ke atas dengan batas tambahan yang telah diatur.

 

Untuk di Indonesia, batas umur untuk bisa mengakses layanan TikTok adalah berusia 14 tahun ke atas. Jika pihak TikTok menemukan pengguna yang berusia dibawah umur yang ditentukan, maka akun tersebut akan ditutup.

 

Sebagai saran jika kalian ingin mengakses layanan TikTok, maka saat awal mendaftar harus menggunakan tahun lahir seperti 2000, 1999, 1996, 1995, 1994 dan lain-lain. Tetapi jika sudah terlanjur mendaftar, maka bisa mengirimkan pesan pada fitur Pusat Bantuan Tiktok.

 

 

 

Cara Mengubah Umur dan Tanggal Lahir di TikTok

Fitur yang ada di TikTok begitu menarik untuk digunakan, misalnya seperti membatasi komentar agar tidak di like, menyematkan pin komentar, serta menambah suara sendiri di TikTok. Tak hanya itu, fitur tanggal lahir yang tidak bisa diubah bisa kalian ajukan ke pihak TikTok.

 

Tanggal lahir di TikTok bisa kalian ubah pada bagian menu “Kelola Akun”. Tetapi ada beberapa kasus yang tidak bisa melakukan perubahan tanggal lahir. Sebagai alternatif, berikut adalah cara untuk mengubah umur dan tanggal lahir TikTok yang tidak bisa.

 

1.  Silakan buka aplikasi TikTok dan lihat tanggal lahir yang tertera. Jika tidak bisa diubah, akan muncul notifikasi “Tidak dapat mengubah tanggal lahir”

tanggal lahir di tiktok tidak bisa diubah lagi


2.  Untuk selanjutnya, klik tanda “Garis Tiga” di pojok kanan atas

mengubah umur tiktok di hp


3.  Geser ke bawah dan cari menu “Laporkan Masalah”

fitur bantuana ubah tanggal lahir tiktok


4.  Pilih menu “Akun Profil”

setting akun profil tiktok untuk ganti tanggal lahir


5.  Selanjutnya klik bagian “Mengedit Profil” >>> “Lainnya”

edit profil tanggal lahir tiktok


6.  Pada bagian Umpan Balik dan Bantuan, silakan klik tombol “Perlu bantuan lainnya?”

pusat bantuan ubah tanggal lahir tiktok


7.  Ketikkan pesan mengenai perubahan tanggal lahir yang ingin dikirimkan dan usahakan menggunakan bahasa Inggris agar lebih cepat disetujui

pesan mengganti tanggal lahir yang tidak bisa


8.  Klik tombol “Laporkan” untuk mengirim dan konfirmasi

9.  Maka Umpan Balik pesan kalian sudah berhasil dibuat

fitur mengganti tanggal lahir di tiktok


10.  Muncul juga bahwa pesan tersebut telah terkirim ke pihak TikTok

umpan balik tanggal lahir tiktok terkirim


11.  Untuk informasi selanjutnya mengenai hal ini, kalian bisa cek pada bagian pesan umpan balik. Biasanya perlu waktu beberapa hari bahkan minggu untuk di proses.

pesan edit tanggal lahir di aplikasi tiktok


 

 

Kenapa Tidak Bisa Mengganti Umur dan Tanggal Lahir di TikTok?

Dari kalian pengguna baru TikTok yang ingin mengakses layanan tertentu, mulai dari membeli produk TikTok Shop, live streaming hingga duet nyanyi, bahwa tanggal lahir menjadi syarat untuk bisa mengakses.

 

Tak sedikit juga yang mengalami masalah terkait tidak bisa mengganti umur dan tanggal lahir di TikTok. Salah satu penyebab kalian tidak bisa mengganti, karena fitur tersebut telah ditutup untuk sementara waktu. Dalam artian, kesempatan untuk mengubah tanggal lahir telah dibatasi waktunya.

 

Selain TikTok, aplikasi Facebook juga mengalami hal yang sama. Kalian tidak bisa mengubah batas usia akun tersebut sampai waktu yang telah ditetapkan. Kesempatan untuk mengubah tanggal lahir hanya satu kali, jika ingin mengubah maka perlu proses yang tak cepat.

No comments:
Write Comments