DMCA.com Protection Status Cara Mengedit Twibbon di PicsArt Lewat HP - Review Teknologi Sekarang

Friday 15 October 2021

Cara Mengedit Twibbon di PicsArt Lewat HP

Cara mengedit twibbon di PicsArt lewat hp Android, iPhone, laptop secara online atau transparan dengan berbagai fitur yang keren, menarik dan gratis.

Daftar Isi Bacaan [Tampil]

cara mengedit twibbon di picsart
Sumber Gambar: reviewsteknologiku.tech
(Cara mengedit twibbon di PicsArt)



Mengedit twibbon di PicsArt melalui hp Android atau iPhone, kini bisa dilakukan dengan mudah dan cepat. Kalau dahulu, mengedit desain secara profesional bisa menggunakan Adobe Photoshop, kini hanya dengan aplikasi yang ada di Google Play Store bisa membuat desain kalian terlihat profesional.

 

Twibbon yang merupakan desain frame yang digunakan untuk kampanye (campaign) merupakan media digital yang begitu populer di Indonesia. Jika kalian memiliki twibbon, dan ada yang terlihat kurang, maka bisa dilakukan pengeditan.

 

Untuk mengedit twibbon, salah satu aplikasi yang sangat rekomendasi selain Canva adalah PicsArt. Pada kesempatan ini, Review Tech akan memberikan langkah-langkah untuk mengedit twibbon lewat Apk PicsArt di smartphone Android.

 

 

 

Apa Itu Aplikasi PicsArt?

Sebelum membahas mengenai cara pengeditan twibbon di aplikasi PicsArt, ada baiknya untuk mengetahui secara singkat apa itu aplikasi PicsArt. Aplikasi yang merupakan editor photo paling populer di Google Play tersebut bisa digunakan untuk berbagai hal, salah satunya adalah untuk mengedit twibbon.

 

PicsArt Apk dirilis pertama kali pada tanggal 4 November 2011 dan kini telah didownload sebanyak 500 juta+ pengguna Android. Berbagi fitur yang disediakan begitu powerfull, misalnya ada efek filter, stiker, bingkai foto yang bisa diakses secara gratis.

 

 

 

Mengedit Twibbon di PicsArt (Online & Offline)

Apakah bisa mengedit twibbon menggunakan PicsArt? tentu sangat bisa. Dengan berbagai fitur atau menu yang disajikan di aplikasi tersebut, menjadi pilihan bagi kalian yang ingin mengedit twibbon tanpa harus susah-susah.

 

Perlu juga diketahui, untuk mengedit twibbon di PicsArt, bisa dilakukan melalui online atau offline. Jika melalui online, maka kalian tidak perlu lagi menginstal aplikasi PicsArt, cukup hanya dengan mengakses situs PicsArt versi web.

 

Jika saya mengedit di Apk dan website PicsArt, apakah berbeda fiturnya? Untuk fiturnya sendiri, tidak ada perbedaan. Hanya saja, dari segi layout atau penempatan tombol yang berbeda. PicsArt online tersebut dirancang bagi kalian yang ingin mendesain atau mengedit twibbon menggunakan desktop, karena lebih mudah mengoperasikannya.

 

Sedangkan, bagi kalian yang menggunakan Apk PicsArt di smartphone Android atau iPhone, tentu harus menginstal terlebih dahulu. Namun bedanya adalah, kalian bisa tanpa koneksi internet untuk mengedit twibbon di aplikasi PicsArt versi Apk.

 

 

 

Cara Mengedit Twibbon di PicsArt

Cara mengedit twibbon di PicsArt, biasanya sama saja dengan cara membuat twibbon di InShot, hanya saja bedanya jika di InShot adalah bisa berupa twibbon video.

 

Membuat twibbon online di hp Android adalah hal yang mudah untuk dicoba, salah satunya adalah dengan menggunakan PicsArt. Jika sudah selesai mengedit, kalian bisa upload twibbon ke Twibbonize untuk mendapatkan link yang bisa diakses. Berikut ini adalah cara untuk mengedit twibbon di PicsArt dengan mudah tanpa ribet.

 

1.  Pastikan kalian telah memiliki desain twibbon. Misalnya menggunakan twibbon Bucin (Dino Couple) yang ada di Twibbonize

cara mengedit twibbon di picsart-download twibbon



2.  Silakan download dan simpan file twibbon tersebut di hp kalian

3.  Buka aplikasi PicsArt dan klik tombol “+” pada bagian bawah untuk memulai mengedit twibbon

cara mengedit twibbon di picsart-klik tanda plus


4.  Silakan cari menu “Warna Latar Belakang” dan pilih warna putih

cara mengedit twibbon di picsart-pilih warna latar


5.  Pada bagian bawah akan muncul tools yang bisa digunakan untuk mengedit. Silakan klik tombol “Add Photo” untuk menambahkan gambar

cara mengedit twibbon di picsart-tambah gambar


6.  Pilih foto twibbon yang ingin kalian edit di PicsArt. Kalian bisa memasukkan dua gambar sekaligus di PicsArt, silakan disesuaikan dengan keinginan masing-masing. Jika sudah, pada bagian pojok kanan atas, silakan klik tanda “Centang”

cara mengedit twibbon di picsart-sesuaikan gambar



7.  Selanjutnya, pilih tool “Draw” untuk nantinya memberi warna

cara mengedit twibbon di picsart-warnai gambar


8.  Klik tombol “Warna” untuk mengubah warna yang diinginkan. Jika sudah, silakan klik bagian “Pensil”, lalu kalian klik bagian warna yang ingin diseleksi (dipilih)

cara mengedit twibbon di picsart-pilih warna


9.  Silakan klik tombol “Brush” untuk menguas bagian latar background, pastikan size dan opacity kuas (brush) diperbesar, agar mudah menguaskan warna

cara mengedit twibbon di picsart-setting ukuran


10.  Silakan kuasi background tersebut sampai merata diwarnai

cara mengedit twibbon di picsart-edit background


11.  Jika sudah selesai mengedit, silakan di save dan download.

simpan twibbon picsart di hp


Itulah cara mudah untuk mengedit twibbon di aplikasi PicsArt. Tentu, jika ingin mendapatkan hasil yang maksimal, perlu kalian explore atau imajinasi dengan berbagai fitur-fitur yang telah disediakan. Jika masih bingung mengenai cara tersebut, kalian bisa akses video dibawah ini (Channel Youtube: Dimazsptr).


 

 

 

Kesimpulan

Mengedit twibbon di PicsArt lewat smartphone Android atau iPhone bisa menghasilkan editan yang keren dan menarik. Berbagai fitur dapat menunjang untuk ber-kreativitas dalam mendesain twibbon. Dalam mengedit twibbon, pastikan hal pertama adalah memiliki desain yang bisa di akses lewat situs Twibbonize.

 

PicsArt tak hanya bisa digunakan lewat aplikasi saja, melainkan bisa diakses melalui website. Silakan gunakan akun Google untuk login di PicsArt versi web, untuk fitur yang disediakan tidak jauh berbeda dengan PicsArt versi Apk.

No comments:
Write Comments